Get a Quote
Uncategorized

Yuk Kenali 5 Bahan Berbahaya Dalam Skincare ?

Apa sih yang menjadi pertimbangan membuat produk skincare? Apakah kamu lebih mementingkan brand, harga, apakah dengan kandungan yang ada di dalamnya? Nah, hal paling utama saat memilih skincare harus perhatikan kandungannya terlebih dahulu.

Karena ada beberapa kandungan skincare yang memiliki dampak buruk untuk wajah. Jika salah memilih kandungan skincare, bukannya mendapatkan wajah glowing, tapi justru mendapatkan masalah-masalah baru pada wajah.

Tidak sedikit penelitian yang menyebutkan bahwa terdapat kandungan-kandungan skincare yang justru bisa menyebabkan masalah kesehatan. Kandungan ini akan berdampak serius jika digunakan secara terus-menerus. Selain itu, kandungan skincare yang berbahaya juga bisa menimbulkan penyakit baru pada wajah ataupun anggota tubuh lainnya.

Jadi sebaiknya sebelum membuat produk skincare, pastikan tidak terdapat bahan-bahan yang berbahaya. Lantas apa saja kandungan skincare yang berbahaya dan perlu dihindari? Simak yuk dalam artikel berikut!

1. Merkuri

Merkuri kerap ditambahkan pada eye shadow, perona wajah, dan bedak sebagai bahan pengawet. Selain itu, bahan ini juga dapat ditemukan di dalam krim pemutih kulit.

Jika terserap ke dalam tubuh, merkuri dapat menyebabkan kerusakan otak dan saraf, penyakit ginjal, gangguan fungsi paru, masalah pada sistem pencernaan, serta menurunnya daya tahan tubuh.

2. Hidroquinon

Hidroquinon merupakan bahan yang sering digunakan pada produk pemutih kulit. Bahan ini memang dapat mengurangi jumlah melanosit, yaitu sel yang memproduksi melanin.

Sebenarnya bahan ini diperbolehkan jika konsentrasinya dalam produk tidak lebih dari 2 persen. Namun, Anda tetap tidak disarankan menggunakannya dalam jangka panjang dan tanpa anjuran dokter.

Penggunaan jangka panjang kerap dikaitkan dengan terjadinya ochronosis, yaitu kelainan pigmentasi yang menjadikan kulit mengalami bercak hitam kebiruan.

3. Formalin

Formalin biasa digunakan untuk mengawetkan jenazah. Zat ini bersifat karsinogen yang berarti dapat memicu kanker. Beberapa jenis kosmetik bisa saja mengandung formalin, misalnya krim pelurus rambut, sabun mandi, shampo, losion, dan tabir surya.

Terlalu lama atau terlalu sering terpapar formalin, dapat meningkatkan risiko terjadinya gangguan pernapasan, mual dan muntah, iritasi kulit, hingga kanker.

4. Phthalates

Phthalates adalah bahan kimia yang terdiri atas diethylphthalate (DEP), dimethylphthalate (DMP), dan dibutylphthalate (DBP). Zat tambahan pada kosmetik ini dapat ditemukan pada cat kuku, shampo, parfum, sabun, losion, dan hair spray.

Jika Anda sedang hamil, disarankan agar lebih berhati-hati dalam menggunakan kosmetik yang mengandung phthalates. Sebuah penelitian menunjukkan bahwa phthalates bisa meningkatkan risiko terjadinya gangguan perkembangan pada anak.

5. Timbal

Timbal adalah logam beracun yang berbahaya bagi kesehatan. Logam ini kerap digunakan dalam produk lipstik.

Pada orang dewasa, penggunaan kosmetik berbahaya mengandung timbal dapat meningkatkan risiko terjadinya keracunan timbal dan kerusakan ginjal. Sedangkan pada wanita hamil, paparan timbal dalam kadar tinggi dapat menyebabkan keguguran, kelahiran prematur, dan berat badan lahir bayi rendah.

Ciptakan produk terbaik versi anda dengan jaminan kualitas yang tinggi, dan miliki izin edar secara legal supaya produk anda dapat di percaya oleh masyarakat. Anda tidak perlu khawatir, karena saat ini ada perusahaan jasa maklon kosmetik yang akan membantu proses pembuatan kosmetik lebih efisien dan cepat. Anda hanya fokus untuk managemen pemasaran.

Nah, itu tadi beberapa kandungan skincare yang perlu kamu hindari. Efek yang ditimbulkan pun bisa jadi karena kondisi kulit.

Tim RnD Asia Skinlab terdiri dari orang-orang yang ahli dalam bidangnya. Sehingga mampu mewujudkan formula skincare impianmu dengan kandungan yang aman.

Manfaatkan Jasa Maklon Kosmetik di Asia Skinlab, dengan penawaran menarik yang bisa disesuaikan dengan kebutuhan Anda.

Ada banyak keuntungan yang menanti!

Hubungi kami untuk konsultasi produk maklon :

CV. ASIA SKINLAB
Kantor
Ruko Puri Widya Kencana K6/19,
Citraland, Surabaya.

031-744 1054
08179759777
Pabrik
Jl. Raya Cangkir 388 blok A2,
Driyorejo, Gresik

031 – 9905 2786

Privacy Settings
We use cookies to enhance your experience while using our website. If you are using our Services via a browser you can restrict, block or remove cookies through your web browser settings. We also use content and scripts from third parties that may use tracking technologies. You can selectively provide your consent below to allow such third party embeds. For complete information about the cookies we use, data we collect and how we process them, please check our Privacy Policy
Youtube
Consent to display content from - Youtube
Vimeo
Consent to display content from - Vimeo
Google Maps
Consent to display content from - Google
Spotify
Consent to display content from - Spotify
Sound Cloud
Consent to display content from - Sound
Get a Quote